Jumat, 30 Januari 2015

Manfaat Makan Sayuran Hijau

Posted by angel's note on Januari 30, 2015 with No comments
Ada banyak orang yang tidak menyukai sayuran, khususnya anak kecil. Padahal, sayuran hijau sangat baik dikonsumsi karena banyak memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Semakin hijau warna sayuran, semakin tinggi pula kandungan nutrisinya.
Beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan bila rajin makan sayuran hijau diantaranya:
Sayur merupakan sumber serat yang bebas lemak, sehingga sangat cocok untuk menu diet yang sehat.
 
Jika dimakan tanpa tambahan lainnya, semua sayuran hijau mengandung kalori kurang dari 25 per porsi. Makan seporsi sayuran hijau bisa menghasilkan kenyang yang sama dengan setangkup roti gandum..
Sayuran kaya akan kandungan betakaroten, alfakaroten, dan lutein yang terbungkus dalam kantong pigmen hijau daun (klorofil). Dengan banyak makan sayuran hijau, klorofil akan melindungi sel lemah dari serangan benih kanker.. Jika di dalam tubuh terdapat benih kanker, maka benih tersebut akan memilih sel lemah, sehingga sel tersebut mudah dilumpuhkan.